Padang, Kapolda Sumatera Barat (Sumbar) Irjen Pol Suharyono, S.Ik. SH menerima penghargaan dari Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Sumbar, Kamis (28/12) malam di ballroom The ZHM Hotel.
Penghargaan tersebut diterima Kapolda dalam rangka “BAZNAS AWARD 2022” kategori Instansi vertikal Pendukung Zakat.
Ketua Baznas RI, Prof. Dr. KH. Noor Achmad menyampaikan, Baznas Award 2022 ini merupakan apresiasi terhadap para muzaki yang sudah menunaikan zakat baik fitrah maupun hartanya melalui Baznas Provinsi Sumbar.
“Membayar zakat ini dapat ditunaikan sendiri dapat juga melalui lembaga. Aturan Undang-undang mengharuskan kita untuk membayarkan zakat melalui lembaga resmi. Maka dari itu bagi yang sudah membayarkan zakat ke Baznas Sumbar sebagai lembaga, kita berikan apresiasi,” ujarnya saat sambutan.
Selanjutnya, di dalam penunaian zakat ada yang mencapai kuantitas tinggi, sedang dan biasa saja. Maka untuk pengumpulan zakat yang terbaik diberikan penghargaan atas pengumpulan zakat tersebut.
Turut hadir Gubernur Sumbar, Ketua Baznas Sumbar, Forkopimda Sumbar, kepala daerah se Sumbar.(*)