Menu
Portal berita terpercaya dan terkini
banner 325x300

Kapolda Sumbar hadiri peresmian Kawasan Masjid Raya Sumbar

  • Share

Padang, Kapolda Sumatera Barat Irjen Pol Suharyono, S.Ik menghadiri kegiatan peresmian kawasan Masjid Raya Sumatera Barat (Sumbar) sebagai pusat pembelajaran Adat Basandi Syara’, Syara’ Basandi Kitabullah, Rabu (28/12).

Peresmian kawasan Mesjid Raya Sumbar ini dilakukan oleh Gubernur Sumatera Barat Mahyeldi Ansharullah, Forkopimda Sumbar, LKAAM Sumbar, Bundo Kanduang, Baznas, MUI, dan Kemenag Sumbar.

banner 325x300

“Pengembangan budaya adat Minangkabau di kawasan Masjid Raya Sumbar, merupakan bentuk integrasi edukasi pengembangan ajaran agama dan budaya Minangkabau kepada generasi muda dan masyarakat, serta wisatawan yang datang ke Sumatera Barat dan mengunjungi Masjid Raya Sumbar,” kata Gubernur Sumbar Mahyeldi usai peresmian.

Mahyeldi menyebut, pengintegrasian kawasan Masjid Raya Sumbar sebagai pusat pembelajaran budaya Minangkabau, merupakan upaya edukasi dan penguatan bagi masyarakat dan perantau, serta wisatawan dan pengunjung Masjid Raya Sumbar, yang ingin belajar tentang adat budaya Minangkabau.

“Selain untuk tempat beribadah, Masjid Raya Sumbar sering didatangi wisatawan karena keunikan dan keindahan bangunannya yang sudah diakui dunia,” ujarnya.(*)

  • Share

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

banner 325x300