Sumbar, Sebanyak 45 Personel di jajaran Polda Sumatera Barat akan mengikuti pendidikan Sekolah Inspektur Polisi (SIP) Angkatan 53 Gelombang II Tahun 2024 di Setukpa Lemdiklat Polri, Sukabumi, Jawa Barat.
Ke 45 personel tersebut terdiri dari 41 polki dan 4 Polwan dari berbagai Satker dan Polres sejajaran Polda Sumbar. Nantinya, mereka akan menempuh pendidikan selama 4 bulan.
Kabiro SDM Polda Sumbar Kombes Pol Sonny Mulvianto Utomo, S.Ik melalui Kabag Dalpers AKBP Ferry Ferdian, S.Ik menyebut, personel yang akan mengikuti pendidikan saat ini merupakan personel yang telah dinyatakan lulus terpilih setelah melakukan seleksi SIP beberapa bulan yang lalu.
“Jadi pendidikannya dibagi dua gelombang. Untuk saat ini peserta gelombang dua yang akan mengikutinya,” katanya, Minggu (18/8).
Dirinya mengimbau kepada seluruh peserta agar melaksanakan pendidikan dengan baik dan semangat.
“Jangan sampai melakukan pelanggaran yang dapat merugikan diri sendiri. Jaga nama baik keluarga, Polri dan khususnya Polda Sumbar,” imbaunya.(*)